Profil Veronica Tan

Profil Veronica Tan 
Biografi Veronica Tan


Nama Lengkap : Veronica Tan
Biografi Veronica Tan

Alias : Veronica Basuki
Profesi : Birokrat
Agama : Kristen
Tempat Lahir : Medan
Tanggal Lahir : Selasa, 6 September 1977
Zodiac : Virgo
Warga Negara : Indonesia

Suami : Basuki Tjahaja Purnama
Anak : Nicholas Sean, Nathania, Daud Albeenner

Biografi Veronica Tan
Publik pasti paham dengan perempuan hebat yang satu ini, meskipun belum tahu secara menyeluruh  kisah hidupnya yang penuh inspirasi terutama saat mendampingi suaminya di dunia politik Indonesia.   Veronica Tan dikenal sebagai istri dari Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaya Purnama atau Ahok. Lahir pada tanggal 6 September 1977, wanita cantik ini menikah dengan Ahok tanpa proses pacaran ketika masih berumur 19 tahun.

Veronica Tan sebenarnya berasal dari salah satu kota terbesar di Pulau Sumatera, yaitu Medan, tetapi saat masuk SMA, Dia pindah ke Jakarta dan hidup jauh dari orang tua demi mengejar cita-cita dan  impian  besar yang ada dalam dirinya. . Veronica lalu melanjutkan kuliah di jurusan arsitektur Universitas Pelita Harapan Jakarta. Tetapi belum juga menyelesaikan kuliah, Dia sudah dilamar lelaki yang lebih tua 9 tahun darinya, yaitu Ahok.

Akhirnya dia menerima lamaran tersebut dan setelah menikah  mengikuti suaminya untuk pindah ke Pulau Belitung karena Ahok punya pabrik kuarsa di sana. Terjunnya Ahok ke dunia politik sangat tidak di duga oleh Veronica. Berawal dari anggota perwakilan rakyat daerah, kemudian jadi Bupati Belitung Timur, hingga saat ini menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta

Walaupun tidak mengerti politik, Veronica selalu dukung suaminya untuk terjun ke dunia politik. Wanita keturunan Tionghoa ini juga ingin mengakhiri korupsi dalam pemerintahan. Banyak suka dan duka yang dia alami bersama Basuki Tjahaya Purnama atau Ahok dalam menjalani bahtera rumah tangga. Apalagi saat suaminya mengambil keputusan untuk terjun di dunia politik. Sebagai seorang istri dia hanya bisa mengikuti kemauan sang suami, tapi tetap menjaga dan mengingatkan agar pria terkasihnya selalu berada di jalur yang benar dan tidak melupakan keluarganya. Banyak hal yang dia pesankan kepada suami ketika keluar rumah untuk melakukan aktifitas, antara lain: tetap jaga kesehatan, ingat keluarga, ingat Tuhan dan selalu bekerja demi masyarakat yang menjadi tanggung jawabnya.


SHARE

About GOJEK #GolekRejeki

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment